Sabtu, 4 Mei 2024 – Hari yang bersejarah bagi Yayasan Al Iman dan masyarakat Kebumen secara keseluruhan, di mana momen Halal bihalal dijadikan sebagai panggung untuk mengawali pembangunan gedung asrama dan SMA Pesantren Hidayatullah. Acara yang dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk ratusan warga, tokoh masyarakat, dan pemimpin agama, menjadi tonggak penting dalam perjalanan menuju pendidikan berkualitas sementara peletakan batu pertama menjadi simbol komitmen dalam melahirkan generasi yang mulia dan unggul.

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Asrama dan SMA Pesantren Hidayatullah Yayasan Al Iman Kebumen oleh Bupati yang diwakilkan oleh Staff Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Mukhsinul Mubarok, S.Pd., M.Si.

Bupati melalui taff Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Mukhsinul Mubarok, S.Pd., M.Si. menyampaikan terima kasih kepada Yayasan Al-iman sebagai tempat memberikan layanan pendidikan bagi anak-anak di Kabupaten Kebumen. Gedung asrama yang akan dibangun diharapkan mampu memberikan lingkungan yang kondusif bagi santri-santri, memfasilitasi mereka untuk berkonsentrasi penuh pada proses pembelajaran. Sementara itu, pendirian SMA Pesantren Hidayatullah diharapkan santri-santri untuk mengembangkan potensi mereka secara menyeluruh, baik dalam aspek akademis maupun spiritual. dalam sambutannya. Halal bihalal yang berlangsung setelah acara peletakan batu pertama menjadi momentum penyatuan tekad dan semangat dalam mewujudkan visi besar ini. Komitmen bersama dari seluruh elemen masyarakat diharapkan mampu menghadirkan generasi penerus yang siap menghadapi tantangan masa depan dengan segala potensi yang dimilikinya.

Dengan langkah awal ini, Yayasan Al Iman dan masyarakat Kebumen meletakkan landasan yang kokoh menuju masa depan yang lebih cerah. Semoga pembangunan gedung asrama dan SMA Pesantren Hidayatullah ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi pendidikan dan perkembangan generasi muda.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *